Gambaran Kelelahan Kerja Dan Keluhan Kardiovaskuler Pada Pekerja di Pabrik Tahu Afifah di Kec. Tatanga Kota Palu
Dublin Core
Title
Gambaran Kelelahan Kerja Dan Keluhan Kardiovaskuler Pada Pekerja di Pabrik Tahu Afifah di Kec. Tatanga Kota Palu
Subject
Kelelahan Kerja, Keluhan Kardiovaskuler
Description
Internatonal Labour Organizaton (2021) merilis setiap tahun terdapat 2 juta tenaga kerja meninggal dikarenakan kecelakaan kerja yang diakibatkan perasaan lelah saat bekerja(Alfikri et al., 2021) . Sebuah studi National Safety Council (NSC) tahun 2017 menunjukkan bahwa sekitar 13% pekerja di Amerika Serikat yang mengalami kecelakaan kerja disebabkan oleh kelelahan. Tujuan penelitian ini diketahui gambaran kelelahan kerja dan keluhan kardiovaskuler pada pekerja di Pabrik Tahu Afifah di Kecamatan Tatanga Kota Palu. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan maksud memberikan gambaran secara rinci dari variabel yang diteliti tanpa membuat suatu perbandingan atau hubungan dengan variabel lain. Hasil penelitian Dari pengukuran yang dilakukan dapat dilihat kategori kelelahan ringan sebanyak 38 pekerja, kelelahan normal sebanyak 4 pekerja dan kelelahan sedang 3 pekerja dan Hasil penelitian menujukan terdapat 37 pekerja yang tekanan darah Normal dan 8 pekerja yang mengalami Tekanan Darah Hipertensi. Kesimpulan dari penelitian ini Berdasarkan tingkat kelelahan yang di ukur dari jumlah karyawan pada pekerja bagian proses pembuatan tahu di Pabrik Tahu Afifah Kec.Tatanga Kota Palu terdapat 38 karyawan dengan kelelahan kerja ringan, kelelahan kerja normal sebanyak 4 pekerja dan kelelahan sedang sebanyak 3 pekerja. Dan Berdasarkan data tekanan darah yang di ukur dari jumlah karyawan pada pekerja di Pabrik Tahu Afifah Kec. Tatanga Kota palu terdapat 37 karyawan yang tekanan darah nya normal dan tekanan darah Hipertensi berjumlah 8 pekerja.
Creator
AHMAD RIZAL
Source
PDF
Publisher
Poltekkes Kemenkes Palu
Date
2024
Language
Indonesia
Type
Text
Collection
Citation
AHMAD RIZAL, “Gambaran Kelelahan Kerja Dan Keluhan Kardiovaskuler Pada Pekerja di Pabrik Tahu Afifah di Kec. Tatanga Kota Palu,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 21, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/182.