ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. S DENGAN GANGGUAN VENTILASI SPONTAN DALAM TINJAUAN TEORI CARING JEAN WATSON
DI RUANG ICU RSUD POSO

Dublin Core

Title

ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. S DENGAN GANGGUAN VENTILASI SPONTAN DALAM TINJAUAN TEORI CARING JEAN WATSON
DI RUANG ICU RSUD POSO

Subject

cedera kepala; caring; gangguan ventilasi spontan

Description

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PALU JURUSAN KEPERAWATAN PRODI 2 Rahmad H. Usman, 2024, Asuhan Keperawatan Pada Tn. S Dengan Gangguan Ventilasi Spontan Dalam Tinjauan Teori Caring Jean Watson Di Ruangan Intensive Care Unit RSUD Poso. Karya Ilmia Akhir Prodi 2 Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Palu. Pembimbing : (1) Niswatul Khaira (2) Lindanur. ABSTRAK (i-ix + 113 halaman + 5 tabel + 2 gambar) Latar belakang: Cedera kepala merupakan istilah luas yang menggambarkan sejumlah cedera yang terjadi pada kulit kepala, tengkorak, otak, dan jaringan di bawahnya serta pembuluh darah di kepala. Penyebab dari cedera kepala ialah berupa adanya trauma pada bagian kepala yang disebabkan karena kejadian jatuh yang tidak disengaja, kecelakaan kendaraan bermotor, terkena benda tumpul dan tajam. Derajat keparahan terjadinya cedera kepala dapat diukur dengan menggunakan skala pengukuran Glassgow Coma Scale (GCS). Cedera kepala akan menimbulkan masalah penurunan kapasitas adaptif intracranial dan cedera otak difusi mulai dari konkusi dimana gambaran CT scan normal, sampai cedera iskemi-hipoksik yang berat. Cedera otak difus berat biasanya diakibatkan oleh hipoksia, iskemi otak karena syok yang berkepanjangan atau periode apneu yang terjadi segera setelah trauma. Penerapan teori Caring Jean Watson adalah suatu tindakan asuhan keperawatan yang dilakukan dengan adanya rasa menghargai antara klien dan perawat sehingga menghasilkan suatu asuhan yang bernilai, timbul rasa memiliki dan penuh tanggung jawab. Karya ilmiah ini bertujuan untuk menerapkan asuhan keperawatan pada Tn. S dengan Gangguan Ventilasi Spontan dalam tinjauan teori Caring Jean Watson di Ruang Intensive Care Unit (ICU) RSUD Poso Metode : studi kasus dengan pendekatan proses keperawatan. Data dikumpulkan dengan format pengkajian, pemeriksaan fisik, observasi dan pemeriksaan penunjang. Penelitian dilakukan pada tanggal 02 Mei-04 Mei 2024. Hasil : Hasil pengkajian diperoleh pasien mengalami penurunan kesadaran Soporus Coma, GCS 5 (E1 M3 V1), pernapasan takipnea, nampak menggunakan otot bantu napas, pupil isokor 2mm kanan dan kiri, ada respon cahaya namun lambat, terpasang Ett 7,0 dengan Ventilator mode SIMV IP 14 Peep 6 FI02 90%, Terpasang NGT, Terpasang kateter, Tekanan darah: 132/74 mmHg, Nadi : 105 x/m, Respirasi : 36 x/m, Suhu : 39,7 ?C, Spo2 : 98 %, Hasil RO Foto skull, Fraktur temporal dextra, Dislokasi temporomandibular. Diagnosa keperawatan prioritas yaitu gangguan ventilasi spontan berhubungan dengan gangguan metabolisme. Peneliti melakukan intervensi identifikasi peningkatan TIK, Monitor status pernapasan, monitor MAP, monitor tanda-tanda vital, pemberian Head elevasi 30 derajat, mempertahankan kepatenan jalan napas,dan pemantauan respirasi. Hasil evaluasi pada hari ketiga dengan diagnosa gangguan ventilasi spontan belum teratasi. Kata kunci : cedera kepala; caring; gangguan ventilasi spontan Daftar Pustaka : 40 (2006-2022)

Creator

RAHMAD HIDAYAT USMAN

Source

PDF

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palu

Date

2024

Language

Indonesia

Type

Text

Collection

Citation

RAHMAD HIDAYAT USMAN, “ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn. S DENGAN GANGGUAN VENTILASI SPONTAN DALAM TINJAUAN TEORI CARING JEAN WATSON
DI RUANG ICU RSUD POSO,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 22, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/245.

Output Formats