HUBUNGAN KEBIASAAN SARAPAN PAGI DENGAN KONSENTRASI BELAJAR PADA REMAJA DI SMP NEGERI 3 KOTA PALU
Dublin Core
Title
HUBUNGAN KEBIASAAN SARAPAN PAGI DENGAN KONSENTRASI BELAJAR PADA REMAJA DI SMP NEGERI 3 KOTA PALU
Subject
Sarapan, Konsentrasi
Description
Banyak remaja di Indonesia melewatkan sarapan pagi karena orang tuanya sibuk bekerja dan tidak sempat untuk memasak padahal hal itu sangat penting bagi kebutuhan remaja. Tidak mengkonsumsi sarapan pagi menyebabkan penurunan konsentrasi belajar pada remaja. Hasil wawancara kepada 10 orang siswa diperoleh permasalahan yaitu siswa yang tidak sarapan pagi mereka tidak bisa berkonsentrasi saat belajar. Tujuan penelitian ini untuk melihat hubungan antara kebiasaan sarapan pagi dengan konsentrasi belajar pada remaja di SMP Negeri 3 kota Palu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode analitik dan desain penilitian ex-post facto. Populasinya adalah siswa dan siswi di SMP Negeri 3 kota Palu dengan sampel 43 responden. Teknik pengambilan sampel yaitu menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menggunakan uji chi-square diperoleh nilai p-value yaitu 0,048, nilai p-value 0,05, maka Ho di tolak dan Ha diterima. Disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kebiasaan sarapan pagi dengan konsentrasi belajar pada remaja di SMP Negeri 3 Kota Palu. Peneliti menyarankan kepada peneliti selanjutnya agar dapat meneliti faktor-faktor lain di luar variabel yang telah diteliti dalam penelitian ini, agar dapat memperoleh hasil yang lebih bervariatif
Creator
Yunianti
Source
PDF
Publisher
Poltekkes Kemenkes Palu
Date
2024
Language
Indonesia
Type
Text
Collection
Citation
Yunianti, “HUBUNGAN KEBIASAAN SARAPAN PAGI DENGAN KONSENTRASI BELAJAR PADA REMAJA DI SMP NEGERI 3 KOTA PALU,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 21, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/359.