ASUHAN KEPERAWATAN PADA KELUARGA TN.S DENGAN DEFISIT PENGETAHUAN TENTANG PENYAKIT HIPERTENSI KHUSUSNYA PADA TN.S DALAM TINJAUAN TEORI PROMOSI KESEHATAN PENDER DI DUSUN II DESA WANI LUMBUPETIGO
Dublin Core
Title
ASUHAN KEPERAWATAN PADA KELUARGA TN.S DENGAN DEFISIT PENGETAHUAN TENTANG PENYAKIT HIPERTENSI KHUSUSNYA PADA TN.S DALAM TINJAUAN TEORI PROMOSI KESEHATAN PENDER DI DUSUN II DESA WANI LUMBUPETIGO
Subject
Kata Kunci : Asuhan Keperawatan, Defisit Pengetahuan, Nola J Pender
Description
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PALU JURUSAN KEPERAWATAN PRODI 2 Iftitah Sari, 2024. Asuhan Keperawatan Pada Keluarga Tn.S Dengan Defisit Pengetahuan Tentang Penyakit Hipertensi Khususnya Pada Tn.S Dalam Tinjauan Teori Promosi Kesehatan Pender Di Dusun II Desa Wani Lumbupetigo. Karya Ilmiah Akhir Prodi 2 Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Palu. Pembimbing (1) Nurlailah Umar (2) Amyadin. ABSTRAK ( x + 70 + 12 tabel + 6 lampiran) Hipertensi sebagai the silent killer karena sering tanpa keluhan, sehingga penderita tidak mengetahui dirinya menderita hipertensi dan baru diketahui setelah terjadi komplikasi. Keberhasilan perawatan penderita hipertensi tidak luput dari peran keluarga dimana keluarga sebagai unit terkecil dalam masyarakat merupakan klien keperawatan dan keluarga sangat berperan dalam menentukan cara asuhan yang dipelukan anggota keluarga yang sakit. Tujuan umum penulisan karya ilmiah akhir ini yaitu melaksanakan asuhan keperawatan pada keluarga Tn.S dengan defisit pengetahuan tentang penyakit hipertensi pada Tn.S dalam tinjauan teori promosi kesehatan Pender Di Dusun II Desa Wani Lumbupetigo. Metode yang digunkan yaitu metode deskriptif dalam bentuk studi kasus dengan pendekatan proses keperawatan. Data dikumpulkan dengan menggunakan format pengkajian, pemeriksaan fisik, observasi, pemeriksaan penunjang. Hasil pengkajian pada keluarga Tn.S diperoleh keluarga kurang memahami masalah kesehatan yang dialami anggota keluarga, tidak mengetahui penyebab hipertensi, tanda dan gejala hipertensi, akibat lanjut dari hipertensi, Tn.S mengatakan tidak pernah ikut senam hipertensi/olahraga, yakin akan sembuh sendiri tanpa minum obat, keluarga mengatakan Tn.S jarang memeriksa kesehatannya di pelayanan kesehatan, Tn.S mengatakan sudah terbiasa dengan kondisinya, keluarga mengatakan makanan Tn.S sama dengan keluarga yang lain, tanda vital pada Tn.S TD : 180/92 mmHg, frekuensi nadi : 74x/mnt, frekuensi napas : 20x/mnt, suhu : 36,50C. Diagnosa keperawatan utama yaitu deficit pengetahuan tentang penyakit hipertensi khususnya pada Tn.S dalam tinjauan teori promosi kesehatan Pender berhubungan dengan kurang terpapar informasi. Rencana keperawatan defisit pengetahuan yaitu melakukan pendidikan kesehatan tentang hipertensi. Hasil evaluasi menunjukkan dengan pendidikan kesehatan tentang hipertensi dapat meningkatkan pengetahuan keluarga dalam merawat klien. Kesimpulan : berdasarkan hasil penelitian bahwa promosi kesehatan sangat berpengaruh terhadap peningkatan pengetahuan individu dan keluarga mengenai penyakit hipertensi, hal ini sesuai dengan teori Nola J Pender yang mengatakan bahwa pentingnya promosi dan upaya pencegahan kesehatan untuk dilakukan guna peningkatan kesehatan klien atau masyarakat kearah yang lebih baik dan optimal. Saran kepada pihak puskesmas Wani agar lebih meningkatkan program yang ada, sehingga proses penerapan asuhan keperawatan keluarga bisa berjalan dengan maksimal sehingga derajat kesehatan masyarakat semakin meningkat. Kata Kunci : Asuhan Keperawatan, Defisit Pengetahuan, Nola J Pender Daftar Pustaka : 44 (2017-2023)
Creator
IFTITAH SARI
Source
PDF
Publisher
Poltekkes Kemenkes Palu
Date
2024
Language
Indonesia
Type
Text
Collection
Citation
IFTITAH SARI, “ASUHAN KEPERAWATAN PADA KELUARGA TN.S DENGAN DEFISIT PENGETAHUAN TENTANG PENYAKIT HIPERTENSI KHUSUSNYA PADA TN.S DALAM TINJAUAN TEORI PROMOSI KESEHATAN PENDER DI DUSUN II DESA WANI LUMBUPETIGO,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 22, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/382.