Asuhan Kebidanan pada Ny.S Dengan Akseptor Keluarga Berencana Implant Di unit Pelaksana Teknis (UPTD) Puskesmas Pantoloan Kota Palu

Dublin Core

Title

Asuhan Kebidanan pada Ny.S Dengan Akseptor Keluarga Berencana Implant Di unit Pelaksana Teknis (UPTD) Puskesmas Pantoloan Kota Palu

Subject

Kata kunci : Asuhan Kebidanan KB Implant

Description

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PALU JURUSAN DIII KEBIDANAN PRODI D-III KEBIDANAN PALU Nadia Safitri, 2022. Asuhan Kebidanan Pada Ny. S dengan Akseptor KB Implant di UPTD Puskesmas Pantoloan Kota Palu. Laporan Tugas Akhir Prodi DIII Kebidanan Palu Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan Palu. Pembimbing (1) Niluh Nita Silfia (2) Hadina ABSTRAK (xi + 63 Halaman + 10 lampiran) Laporan penggunaan KB implant di Puskesmas Pantoloan terjadi penurunan penggunaan implant dari 525 tahun 2021 dan tahun 2022 menjadi 518 akseptor. Sampai dengan bulan Oktober 2023 dari 20 ibu bersalin, metode kontrasepsi yang dipilihnya KB pil 2 orang, KB suntik 13 orang, KB kondom 2 orang, KB IUD 1 orang, Implant 2 Orang. Asuhan yang diberikan setelah pemasangan KB Implant belum terdokumentasi dengan baik. Setelah dilakukan pemasangan KB Implant, akseptor tidak dibekali dengan Kartu Kunjungan Ulang. Tujuan penelitian ini adalah dilakukannya Asuhan Kebidanan pada Ny S. dengan Akseptor KB Implant dengan Metode Pendokumentasian SOAP menurut Dr. Lawrence Weed. Laporan studi kasus dengan Pendekatan Observasional. Lokasi studi kasus di UPTD Puskesmas Pantoloan Kota Palu. Subjek studi kasus yaitu Ny S dilaksanakan tanggal 18 Mei-8 Juni 2024 dengan menggunakan format Asuhan Kebidanan Keluarga Berencana dengan Metode Pendokumentasian SOAP menurut Dr. Lawrence Weed, Teknik pengumpulan data menggunakan data primer dan data sekunder. Hasil studi kasus bahwa asuhan kebidanan yang telah dilaksanakan maka diperoleh hasil Keadaan Umum baik, tidak ada masalah potensial yang muncul, ibu sudah mengerti tentang Kb implant, serta pada tanggal 21 Mei sudah dilakukan pemasangan Kb implant, dan tidak ada infeksi didaerah pemasangan dan hanya merasa sedikit nyeri pada bekas pemasangan Kb Implant, dan ibu bersedia datang ke sarana Kesehatan bila ada keluahan berlebihan, dan tetap menggunakan Kb Implant. Asuhan Kebidanan pada Ny. S tidak terdapat kesenjangan pada data subjektif, objektif, assessment, dan plan pada kunjungan I, II, dan III. Disarankan bidan di Puskesmas Pantoloan menjaga kualitas dalam melakukan asuhan kebidanan dan diharapkan lebih mengembangkan asuhan dengan teori dalam memberikan pelayanan kesehatan demi asuhan yang lebih baik Kata kunci : Asuhan Kebidanan KB Implant Daftar Pustaka : Buku 10 pustaka (2016-2022), Artikel 15 (18-2023)

Creator

Nadia Safitri

Source

PDF

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palu

Date

2024

Language

Indonesia

Type

Text

Collection

Citation

Nadia Safitri, “Asuhan Kebidanan pada Ny.S Dengan Akseptor Keluarga Berencana Implant Di unit Pelaksana Teknis (UPTD) Puskesmas Pantoloan Kota Palu,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 21, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/386.

Output Formats