implementasi edukasi selfcare melalui asuhan asuhan keperawatan keluarga dengan anggota keluarga yang mengalami hipertensi di kelurahan lembomawo

Dublin Core

Title

implementasi edukasi selfcare melalui asuhan asuhan keperawatan keluarga dengan anggota keluarga yang mengalami hipertensi di kelurahan lembomawo

Subject

Description

ABSTRAK IMPLEMENTASI EDUKASI SELF CARE PADA ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DENGAN ANGGOTA KELUARGA YANG MENGALAMI HIPERTENSI DI KELURAHAN LEMBOMAWO Putri Syalom Modjure Prodi D-III Keperawatan Poso, Poltekkes Kemenkes Palu, Poso, Indonesia Latar belakang: Hipertensi merupakan penyebab paling umum terjadinya penyakit kardiovaskuler dan masalah utama yang sering dialami anggota keluarga. Penyebab terjadinya hipertensi yang dialami keluarga antara lain kurangnya pengetahuan, kebiasaan merokok, gaya hidup yang tidak sehat dan anggapan hipertensi yang di anggap sebagai penyakit biasa dan bisa diatasi sendiri. Dari permasalahan tersebut dibutuhkan asuhan keperawatan yang komprehensif agar mengurangi dampak yang terjadi pada penderita hipertensi. Tujuan: Untuk Menerapkan Asuhan Keperawatan Keluarga Dengan Anggota Keluarga yang menderita Hipertensi Metode Penelitian: Jenis penelitian ini yaitu Deskriptif dengan pendekatan Studi Kasus yaitu dengan penerapan asuhan keperawatan keluarga pada kasus hipertensi. Hasil Penelitian : Hasil pengkajian didapatkan klien sering merasakan sakit pada tengkuk dan sulit tidur. Keluarga kurang memahami masalah hipertensi, tidak menggunakan fasilitas kesehatan dan tidak mampu dalam memelihara lingkungan rumah. Diagnosa keperawatan yang dirumuskan yaitu Manajemen Kesehatan keluarga tidak efektif .Intervensi yang diberikan yaitu berdasarkan pengetahuan, sikap, psikomotor dan tindakan yang diberikan yaitu melatih klien untuk berjalan kaki dipagi hari selama 30 menit, mengajarkan keluarga untuk mengukur tekanan darah secara mandiri dan membantu keluarga untuk membersihkan lingkungan rumah. Pada evaluasi keperawatan masalah dapat teratasi dengan kriteria hasil tingkat pengetahuan keluarga meningkat, mampu merawat anggota keluarga yang sakit, mampu memanfaatkan fasilitas kesehatan dan menyediakan lingkungan yang bersih dan sehat. Kesimpulan : Setelah dilakukan asuhan keperawatan pada Ny.R didapatkan bahwa penerapan asuhan keperawatan keluarga mampu mengatasi masalah yang ada dalam keluarga dan diharapkan bagi pasien dapat melakukan diet rendah garam dan latihan berjalan selama 30 menit serta memonitor tekanan darah secara rutin. Kata kunci : Asuhan keperaatan keluarga, Hipertensi

Creator

Putri Syalom Modjure

Source

PDF

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palu

Date

2024

Language

Indonesia

Type

Text

Collection

Citation

Putri Syalom Modjure, “implementasi edukasi selfcare melalui asuhan asuhan keperawatan keluarga dengan anggota keluarga yang mengalami hipertensi di kelurahan lembomawo,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed March 14, 2025, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/429.

Output Formats