HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TERHADAP PERILAKU SEKSUAL PRANIKAH MELALUI MEDIA SOSIAL PADA SISWA KELAS XI DI SMK NEGERI 1 BUNGKU BARAT

Dublin Core

Title

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TERHADAP PERILAKU SEKSUAL PRANIKAH MELALUI MEDIA SOSIAL PADA SISWA KELAS XI DI SMK NEGERI 1 BUNGKU BARAT

Subject

Remaja,pengetahuan,sikap,perilaku seksual pranikah melalui media sosial

Description

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PALU JURUSAN KEBIDANAN PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN PALU Satriah, 2024 Hubungan Pengetahuan dan Sikap Remaja terhadap Perilaku Seksual Pranikah Melalui Media Sosial Pada Siswa Kelas XI di SMK Negeri 1 Bungku Barat. Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan Kemenkes Palu. Skripsi, Prodi Sarjana Terapan Kebidanan Palu. Pembimbing (1) Hadina (2) Arie Maineny ABSTRAK (i-ix + 76 Halaman + 4 Tabel + 2 Gambar + 7 Lampiran) Perilaku seks pranikah merupakan permasalahan dan sekaligus fenomena sosial yang kian lazim dijumpai di masyarakat kecenderungan semakin meningkat karena adanya penyebaran informasi dan rangsangan seksual melalui media sosial. Faktor yang mempengaruhi diantranya pengetahuan dan sikap remaja. Tujuan penelitian diketahui hubungan pengetahuan dan sikap remaja terhadap perilaku seksual pranikah melalui media sosial pada siswa kelas XI di SMK Negeri 1 Bungku Barat. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Penelitian dilaksanakan di SMK Negeri 1 Bungku yang dilaksanakan pada bulan Juli 2024. Populasi sebanyak 137 orang dengan sampel 58 orang menggunakan tehnik penarikan purposive sampling. Pengmpulan data menggunakan kuesioner. Analisis menggunakan uji chi square. Hasil penelitian diperoleh banyaknya 58 responden berdasarkan variable hubungan pengetahuan terhadap perilaku seksual pranikah melalui media social menunjukan terdapat 26(44,8%) responden yang berpengetahuan kurang memiliki perilaku berisiko,diperoleh nilai p = 0,000 nilai ? = 0,05 sedangkan hubungan sikap terhadap perilaku seksual pranikah melalui media social menunjukan sikap positif terdapat 25(43,1%)dengan perilaku berisiko,diperoleh nilai p = 0,000 nilai ? = 0,05. Kesimpulan dalam penelitian ada hubungan pengetahuan dan sikap terhadap perilaku seksual pranikah melalui media sosial pada siswa pada siswa kelas XI di SMK Negeri 1 Bungku Barat. Disarankan ara pelajar dapat menghindari perilaku seksual pranikah yang menyimpang sehingga tidak terjadi hal yang mengecewakan baik bagi keluarga, sekolah maupun lingkungan masyarakat. Kata Kunci : Remaja, pengetahun, sikap, perilaku seksual pranikah melalui media social Daftar Pustaka : 37 Pustaka (2019-2023)

Creator

SATRIAH

Source

PDF

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palu

Date

2024

Language

Indonesia

Type

Text

Collection

Citation

SATRIAH, “HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TERHADAP PERILAKU SEKSUAL PRANIKAH MELALUI MEDIA SOSIAL PADA SISWA KELAS XI DI SMK NEGERI 1 BUNGKU BARAT,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 22, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/61.

Output Formats