Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Kasus Gastroenteritis Di Ruangan Anyelir RSUD Mokopido Tolitoli

Dublin Core

Title

Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Kasus Gastroenteritis Di Ruangan Anyelir RSUD Mokopido Tolitoli

Subject

Asuhan keperawatan, gastroenteritis

Description

Gastroenteritis merupakan masalah kesehatan yang sering terjadi di berbagai negara dan sebagai salah satu penyebab kesakitan dan kematian tertinggi pada anak. Diare dapat menyebabkan terjadinya kekurangan 3 yang akan menghambat proses tumbuh kembang anak dan jika pengeluaran cairan melebihi pemasukan dan disertai muntah berkelanjutan akan menyebabkan dehidrasi (kekurangan cairan). Tujuan penelitian adalah diterapkannya asuhan keperawatan pada pasien secara langsung dengan kasus gastroenteritis di Ruangan Anyelir RSUD Mokopido Tolitoli. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif berupa metode penelitian untuk mendapatkan gambaran tentang proses asuhan keperawatan pada pasien dengan kasus gastroenteritis yaitu dengan pendekatan studi kasus berupa penerapan asuhan keperawatan yang terdiri dari tahap: pengkajian, diagnosa keperawatan, intervensi keperawatan, implementasi keperawatan, evaluasi keperawatan, dan catatan perkembangan. Hasil penelitian: pengkajian yang didapatkan yaitu ibu klien mengatakan klien BAB cair 5 kali sehari, ibu klien mengatakan klien muntah sebanyak 2 kali, ibu klien mengatakan klien merasa haus terus, berat badan menurun. Diagnosa keperawatan diare berhubungan dengan proses infeksi, hipovolemia berhubungan dengan kehilangan cairan aktif dan risiko ketidakseimbangan elektrolit dibuktikan dengan faktor risiko: diare. Intervensi diterapkan sesuai teori dengan menggunakan SIKI, implementasi dilakukan sesuai dengan intervensi, evaluasi dari 3 diagnosa teratasi sebagian. Kesimpulan, pada pengkajian ditemukan data yang mendukung 3 diagnosa keperawatan, intervensi disusun sesuai dengan teori dengan menggunakan SIKI oleh PPNI, implementasi dilakukan sesuai dengan intervensi, evaluasi dilaksanakan berdasarkan tujuan yang ditetapkan. Agar dapat dijadikan sebagai masukan dan evaluasi untuk mencegah terjadinya penyakit gastroenteritis pada anak maupun dewasa serta dapat berpartisipasi dalam merawat anggota keluarga yang mengalami gangguan kesehatan.

Creator

KARTIKA SRI ANGGRAINI

Source

PDF

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palu

Date

2024

Language

Indonesia

Type

Text

Collection

Citation

KARTIKA SRI ANGGRAINI, “Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Kasus Gastroenteritis Di Ruangan Anyelir RSUD Mokopido Tolitoli,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 22, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/682.

Output Formats