ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF KEHAMILAN NORMAL
TRIMESTER II PADA NY. N DI WILAYAH KERJA
PUSKESMAS LERE KOTA PALU
Dublin Core
Title
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF KEHAMILAN NORMAL
TRIMESTER II PADA NY. N DI WILAYAH KERJA
PUSKESMAS LERE KOTA PALU
TRIMESTER II PADA NY. N DI WILAYAH KERJA
PUSKESMAS LERE KOTA PALU
Subject
Asuhan Kebidanan Komprehensif, Kehamilan
Description
Asuhan kebidanan komprehensif merupakan asuhan kebidanan yang diberikan secara menyeluruh dari mulai hamil, bersalin, bayi baru lahir, nifas,sampai pada keluarga berencana yang bersifat alamiah. Di Puskesmas Lere pada tahun 2022 tercatat sebanyak 189 ibu hamil dan tidak tercatat adanya Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi. Namun menurut bidan Koordinator mengatakan bahwa sebagain ibu hamil tidak mematuhi peraturan untuk memeriksakan diri ke tempat fasilitas kesehatan terdekat dikarenakan adanya pengetahuan ibu yang kurang memahami pentingnya melakukan kunjungan pada trimester 1, 2, dan 3. Laporan tugas akhir ini bertujuan untuk melakukan asuhan kebidanan komprehensih kehamilan normal trimester II pada Ny. N di wilayah kerja Puskesmas Lere Kota Palu. Jenis penelitian ini adalah deskriptif (Case Study), menggunakan pendekatan observasional untuk memecahkan masalah yakni memberikan asuhan kebidanan kehamilan normal trimester II pada Ny. N G1P0A0 di wilayah kerja Puskesmas Lere yang dipantau sejak tanggal 29 Agustus 2023 (kunjungan 1) dan tanggal 26 September 2023 (kunjungan 2) dengan menggunakan sistem pendokumentasian dalam bentuk SOAP, yang meliputi data subjektif, objektif, assessment, dan plan menurut Dr. Lawrence Weed. Hasil penelitian pada Ny. N kehamilan dalam kondisi normal. Ketidaknyamanan yang dirasakan adalah nyeri punggung bagian bawah, rasa gatal pada bagian perut dan muncul garis garis kemerahan diperut. Keluhan ini merupakan ketidaknyamanan yang dirasakan kehamilan trimester II. Kesimpulan asuhan kebidanan komprehensif kehamilan normal trimester II yang dilakukan pada Ny. N, pengkajian data subjektif tidak terdapat kesenjangan antara teori dan praktek, data objektif tidak terdapat kesenjangan antara teori dan praktek, data assesment tidak terdapat kesenjangan antara teori dan praktek, dan plan tidak terdapat kesenjangan antara teori dan praktek. Kata kunci : Asuhan Kebidanan Komprehensif, Kehamilan Daftar Pustaka: Buku dan Jurnal (2015-2022)
Creator
NADILA ADNAN
Source
PDF
Publisher
Poltekkes Kemenkes Palu
Date
2024
Language
Indonesia
Type
Text
Collection
Citation
NADILA ADNAN, “ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF KEHAMILAN NORMAL
TRIMESTER II PADA NY. N DI WILAYAH KERJA
PUSKESMAS LERE KOTA PALU,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 22, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/732.
TRIMESTER II PADA NY. N DI WILAYAH KERJA
PUSKESMAS LERE KOTA PALU,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 22, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/732.