Hubungan pengetahuan dengan perilaku seksual pada remaja di SMA Negri 9 Pantoloan kota palu

Dublin Core

Title

Hubungan pengetahuan dengan perilaku seksual pada remaja di SMA Negri 9 Pantoloan kota palu

Subject

Description

Hubungan pengetahuan dengan perilaku seksual pada remaja di SMA Negri 9 Pantoloan Kota Palu Saat sekarang seksualitas bukanlah hal yang tabu lagi pada remaja. kurangnya pendidikan megenai kesehatan reproduksi dan perilaku seksual akan menyebabkan dampak negatif pada remaja seperti cara menafsir, dan presepsi. remaja merupakan masa transisi dari anak menuju kedewasa, salah satunya rasa ingin tahu meningkat, termaksud rasa ingin tahu tentang seksualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dengan perilaku seksual pada remaja di SMA Negri 9 Pantoloan Kota palu. Metode penelitian ini mengunakan desain analitik dan rancangan cross sectiona yaitu pengetahuan remaja dan perilaku seksual pada remaja.Waktu penelitian tanggal 09 Juli 2024 di SMA Negri 9 pantoloan palu. Populasi penelitian adalah remaja kelas X sebanyak 165 remaja dengan jumlah sampel sebanyak 31 remaja yang di ambil dengan teknik simpel random sampling dan Instrumen yaitu Kuesioner. Analisis data univariat dan bivariat dengan uji chi square.Penelitian ini dengan nomor etik 001705KEPK POLTEKKES KEMENKES PALU2024. Hasil penelitian menunjukan sebagian besar remaja kelas X yang mempunyai pengetahuan kategori cukup (42,4%), dan sebagian besar perilaku seksual yang paling banyak kategori kurang (60,6%). hasil uji chi square diperoleh nilai p value = 0.002 0,05. Maka Ho di tolak. Kesimpulan ada hubungan pengetahuan dengan perilaku seksual pada remaja di SMA Negri 9 Pantoloan Kota Palu. Disarankan pihak sekolah berkerja sama dengan pihak pukesmas untuk memberikan edukasi tentang perilaku seksual.

Creator

Dina Tazkyrah

Source

PDF

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palu

Date

2024

Language

Indonesia

Type

Text

Collection

Citation

Dina Tazkyrah, “Hubungan pengetahuan dengan perilaku seksual pada remaja di SMA Negri 9 Pantoloan kota palu,” Repository Poltekkes Kemenkes Palu, accessed November 22, 2024, https://repository.poltekkespalu.ac.id/items/show/87.

Output Formats